Darmajaya Chat Room

|

Darmajaya Chat room merupakan ajang silahturahmi antara civitas Akademika IBI Darmajaya, baik antara mahasiswa kepada pihak instansi atau dari mahasiswa kesesama mahasiswa. Silahkan bergabung ke layanan ini.

Tentu saja, fasilitas yang didapatkan sebagai salah satu program Inherent (Indonesian Higher Education Research Network) K3 ini juga akan dimanfaatakan untuk mendukung pembelajaran yang saat ini sudah eksis seperti e-learning dan program kerjasama dengan universitas lain contohnya kerjasama yang sudah terjalin antara STMIK Darmajaya dengan Universitas Indonesia.

”Dengan adanya fasilitas ini memungkinkan, terbukanya peluang dan kesempatan bagi kalangan internal untuk mengadakan kolaborasi secara langsung (face to face) dengan kalangan eksternal STMIK Darmajaya guna mendukung Tri Darma perguruan tinggi. Pengoptimalan sumber daya, penghematan cost transportasi dan akomodasi serta waktu dapat dilakukan dengan dukungan fasilitas ini,” jelas Ketua Perguruan Tinggi Darmajaya Andi Desfiandi, SE, MA didampingi oleh Pembantu Ketua I Bidang Akademik, RZ Abdul Aziz, ST, MT.

Lebih jauh dijelaskan oleh Aziz, bahwa peralatan yang digunakan dalam teleconference yang dilakukan adalah TANDBERG 880 MXP dengan kelengkapan spesifikasi yang sangat memungkinkan hubungan teleconference yang optimal yaitu Multi site Video conference device , serta Single site videoconference device Electronic Module, W.A.V.E Camera , Microphone & Remote Control, Network Interface: Ethernet 10/100 Mbps & PC Card for wireless LAN, Embeded Encryption & Security, Wireless LAN Support, Natural Presenter Package/Duo Video Included: Multisite(MS), IPv6 Support. Semua peralatan Vcon menggunakan TANDBERG yang didapat langsung dari pemegang lisensi di Indonesi yakni PT Aliansi Sakti yang diwakili oleh Adi Syafitra selaku Account Manager yang khusus datang pada saat implementasi penggunaan VCon“ Dengan peralatan seperti ini, Darmajaya memiliki perangkat yg terbaik dan terdepan di lingkup dunia pendidikan khususnya di perguruan Tinggi swasta se provinsi lampung. Ini menjadikan Darmajaya sebagai kampus yang maju dalam bidang Information and Communication Technology (ICT),” tambah Andi.Lebih jauh disebutkan oleh Andi bahwa pada program Inherent K3 yang didapatkan STMIK Darmajaya ini mengusulkan beberapa aktivitas yang masing-masing memiliki tujuan, rasional, deskripsi, dan penjadwalan yang tertulis secara rinci pada usulan rinci aktivitas.

Aktivitas-aktivitas tersebut dirangkum dalam tiga kegiatan utama yaitu Pembangunan koneksi ke Inherent, Pengembangan layanan Teleconference, dan Peningkatan Layanan Akses Teknologi Informasi Dan Komunikasi.Kegiatan pertama bertujuan untuk membangun hubungan atau koneksi antar perguruan tinggi dan pengembangan sistem jaringan informasi pendidikan tinggi (INHERENT). Dengan adanya aktivitas ini maka diharapkan STMIK Darmajaya dapat menjadi bagian dari jaringan komunikasi antar perguruan tinggi baik PTN maupun PTS untuk bersama-sama dapat memanfaatkan teknologi informasi sehingga dapat menunjang peningkatan mutu pelaksanaan pendidikan, penelitian dan layanan.

Aktivitas kedua memiliki tujuan membangun suatu sistem manajemen pembelajaran berbasis e-learning yang merujuk pada konsep pembelajaran secara teleconference yang handal dalam sistem akademik yang berlaku di STMIK Darmajaya, dan juga kemudian dapat link atau di share dengan perguruan tinggi lainnya. Aktivitas ketiga diusulkan untuk meningkatkan layanan TIK terhadap pengguna di lingkungan STMIK Darmajaya. Diharapkan dengan tersedianya fasilitas yang baik, akses terhadap produk yang telah disediakan menjadi lebih baik
http://www.darmajaya.ac.id

0 komentar: